Acara digelar di Kantor Penhumas Akmil, dihadiri Wadirum Akmil Kolonel Inf Indarto Kusnohadi, S.I.P., S.H., M.H. dan seluruh keluarga besar Penhumas Akmil, dengan mengangkat tema "Bersama Media Sinergi Membangun Negeri",
Dalam acara syukuran yang sederhana ini namun tidak mengurangi maknanya, Wadirum menyampaikan harapan kepada segenap anggota Penhumas Akmil untuk lebih cerdas dalam menambah pengetahuan, terutama yang berhubungan dengan teknologi digital.
"Selamat Ulang Tahun ke-70 Penerangan Angkatan Darat, semoga selalu sukses dalam mengemban tugas-tugas mendatang. Saya berharap, silaturahmi seperti ini akan terus kita jaga dimasa yang akan datang, sehingga hubungan dan komunikasi diantara kita tetap terjalin dengan baik", ungkap Wadirum.
0 komentar:
Posting Komentar